4 Strategi Mencegah Serta Menghindari Kerugian Dalam Bisnis dan Usaha

Zobisnis.COM – Dalam dunia bisnis dan usaha setiap pelakunya harus memiliki strategi untuk dapat mencegah ataupun mampu menghindari hal yang dapat memicu kerugian pada bidang usaha yang sedang dijalankan.

Kerugian adalah sesuatu yang seringkali menjadi hal paling menakutkan bagi para wirausaha baik usaha skala kecil maupun usaha besar.

Rugi dalam berbisnis tidak hanya sering melanda pebisnis pemula yang baru mengenal dunia usaha, akan tetapi juga banyak pengusaha senior kemudian mengalami kegagalan ditengah jalan hingga akhirnya mengalami kerugian.

4 Langkah tepat berbisnis agar dapat terhindar dari kerugian

Biasanya ketika seseorang mengalami kerugian maka ini sudah tentu akan sangat mempengaruhi mentalnya.

Padahal ketika kita sedang mengalami kerugian, maka disitulah dapat kita peroleh pengalaman mengenai apa saja penyebab bisnis merugi. Sehingga langkah selanjutnya kita akan bisa lebih cermat serta waspada dengan strategi baru diantaranya meliputi:

#1 Manajemen keuangan yang lebih baik

Pada suatu bidang usaha sangat perlu adanya manajemen yang tersusun dengan benar, salah satunya adalah memiliki tim kerja yang efektif dan masing masing harus kompeten dalam bidangnya.

Namun apabila bisnis anda tergolong dalam skala kecil, maka bisa mengelola atau manajemen sendiri keuangan usaha anda.

Dengan memiliki catatan serta rincian yang cukup detail maka anda dapat mendeteksi dari awal apabila ada potensi yang mengarah pada kerugian, sehingga anda bisa berupaya untuk menghindarinya sedini mungkin.

Manajemen keuangan usaha yang benar akan memberikan data mengenai perjalanan modal, pengeluaran, hingga keuntungan yang di dapatkan setiap bulannya.

Selain itu pentingnya manajemen keuangan secara tepat akan membantu anda meminimalisir tingkat resiko kerugian yang dapat mengancam kapan saja.

Baca juga ulasan menarik tentang beberapa faktor analisa kegagalan dalam berbisnis serta artikel menarik lainnya mengenai tips sukses bisnis dan usaha dagang bagi pemula.

#2 Menyiapkan anggaran tak terduga

Tidak sedikit yang terlena ketika usaha atau bisnis sudah berjalan dengan baik dan mampu menghasilkan keuntungan secara terus-menerus.

Sering kali para wirausaha lupa atau mengabaikan bahwa kedepannya akan ada sesuatu yang tidak pernah terduga dan bisa saja terjadi kendala atau masalah serius terhadap bisnisnya.

Yang mana untuk dapat mengatasi kendala tersebut sudah tentu akan di butuhkan biaya yang mungkin saja akan berjumlah sangat besar.

Kita terlalu terlena dengan keuntungan yang di dapatkan sekarang dan sibuk mengurus usaha yang sekarang tanpa memikirkan kendala yang akan di hadapi baik di dalam perusahaan maupun kebutuhan yang bersifat pribadi.

Dengan demikian ketika anda berada pada kondisi maksimal dengan keuntungan atau laba yang mengalir setiap bulannya, diharapkan  jangan sampai terlena, dan harus selalu menyiapkan budget anggaran tidak terduga.

#3 Kalkulasi (perhitungan) yang lebih detail

Bagi pemilik usaha yang sudah dapat berjalan khususnya produsen produk, maka hal yang sangat penting adalah mengkalkulasi harga jual produk dengan sedetail mungkin.

Jangan sampai menjual barang kepada konsumen yang dapat memicu kerugian atas usaha dan bisnis anda.

Maka langkah paling penting adalah mengetahui harga pasar. Jangan tergiur dengan bisnis menjual produk mahal namun sepi peminatnya maka akan jauh lebih baik menjual produk murah namun tidak sepi konsumen.

Masih banyak pengusaha yang menganggap biaya kecil tidak terlalu berpengaruh terhadap keuangan bisnis, misalnya biaya kecil seperti listrik, bahan bakar kendaraan, biaya operasional parkir dan lain sebagainya.

Sehingga ketika akan membuat harga jual suatu produk lupa dan mengabaikan faktor ini. Menentukan harga jual harus melalui pertimbangan banyak aspek yang meyangkut semua keuangan yang sudah dikeluarkan untuk membuat poduk tersebut.

#4 Menjaga stabilitas perjalanan usaha

Tips yang ke empat ini sangat penting bisa dikatakan hampir meliputi seluruh aspek di dalam berbisnis.

Strategi manajemen sangat perlu di terapkan dengan benar dalam merintis sebuah usaha, terlebih lagi apabila usaha tersebut telah termasuk dalam kategori usaha menengah ke atas, tanpa memiliki ilmu manajemen terutama keuangan maka anda harus siap menghadapi kerugian.

Manajemen usaha juga sangat banyak macamnya, mulai dari memanajenem karyawan, modal, keuntungan, bahan baku dan lain sebagainya.

Mengamati dari semuai ini maka pastikan anda dapat memperoleh karyawan yang sesuai dengan bidangnya, misalnya saja di bidang keuangan, maka anda harus mencari akuntan yang berkompeten. Baca juga tips cara menyusun tim kerja yang efektif.

Intinya dengan melaksanakan sistem manajemen yang benar dan tepat, suatu bentuk bisnis dan usaha akan bisa berjalan sebagaimana mestinya.

Kemudian anda sebagai pemilik bisnisnya tentu juga harus tetap belajar semua hal yang berkaitan dengan bidang usahanya agar dapat memantau semua kinerja tim sesuai yang diharapkan.

Liza Fazira
Kecintaan saya terhadap ilmu ekonomi terus memotivasi untuk menganalisis pertumbuhan ekonomi, ketimpangan sosial, dan kebijakan moneter telah memberikan kontribusi besar bagi pemahaman tentang tantangan ekonomi di Indonesia.
REKOMENDASI

ARTIKEL TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here